Saturday, July 27th, 2024

Manchester City Pesta Tujuh Gol Ke Gawang Leeds United

Sementara itu, manajer Leeds Marcelo Bielsa untuk kali pertama kalah dengan timnya kebobolan tujuh gol.

Manchester City membuktikan diri sebagai salah penantang gelar terkuat seusai mengalahkan Leeds United dengan skor telak 7-0 di pekan ke-17 Liga Primer Inggris, Selasa (14/12) malam waktu setempat.

Sebelum laga di Etihad Stadium semalam digelar, City punya catatan buruk lantaran tidak pernah menang di empat pertandingannya melawan Leeds di Liga Primer (D2 L2), sejak mencatatkan skor 2-1 di Maine Road di bawah arahan Kevin Keegan pada Januari 2003.

Sementara itu, seusai kembali ke kasta tertinggi musim lalu, Leeds berhasil memenangkan enam dari tujuh pertandingan Liga Primer yang digelar di tengah pekan (Selasa, Rabu, Kamis), termasuk memenangkan semua yang berlangsung pada Selasa.

Adapun partai ini terasa istimewa untuk Riyad Mahrez, yang mengukir penampilan ke-100 di Liga Primer bersama City dan menjadi pemain Afrika ketiga yang tampil 100 kali atau lebih untuk dua klub berbeda di kompetisi ini, setelah Nwankwo Kanu dan Cheikhou Kouyate.

City arahan Pep Guardiola langsung memegang kendali usai sepak mula, dan mereka membuka papan skor di menit kedelapan melalui Phil Foden untuk sekaligus mengantar manajernya itu meraih gol ke-500 di Liga Primer hanya dari 207 pertandingan.

Pep pun menjadi juru taktik tercepat yang membantu timnya menembus 500 gol di kompetisi ini, mengalahkan Jurgen Klopp yang membutuhkan 234 pertandingan.

Lima menit berselang giliran Jack Grealish yang memperdaya kiper Illan Meslier, kali ini dengan tandukan setelah menyambut umpan Mahrez. Opta mencatat itu sebagai gol sundulan pertama Grealish di Liga Primer dan yang ke-17 di kompetisi ini (dua untuk City dan 15 saat masih berseragam Aston Villa)

Sebelum babak pertama berakhir, Kevin De Bruyne menjaringkan gol ketiga City lewat kerja sama apiknya dengan Rodri. Gelandang internasional Belgia itu sekarang telah terlibat 80 gol dari 83 penampilannya sebagai starter di Liga Primer yang dimainkan di Etihad Stadium, dengan catatan 30 gol dan 50 assist.

Memasuki paruh kedua, skor bertambah besar untuk tuan rumah yang menggelontorkan gol keempatnya melalui Mahrez. Dengan itu, Mahrez menggenapi torehannya menjadi sepuluh gol di semua kompetisi musim ini untuk City sebagaimana ia juga berkontribusi tiga assist, yang membuatnya jadi pemain dengan impak paling besar di antara rekan setimnya.

Dua menit setelah satu jam, De Bruyne menandai harinya dengan brace seusai menyambut umpan Ilkay Gundogan, selagi John Stones dan Nathan Ake menyudahi pesta tuan rumah di menit ke-74 dan 78.

Adapun hasil ini membawa catatan negatif bagi karier manajer Leeds Marcelo Bielsa, yang untuk kali pertama dalam 568 pertandingannya sebagai manajer klub mendapati timnya kebobolan tujuh gol.Artikel dilanjutkan di bawah ini

Di sisi lain, kemenangan telak ini membuat City kokoh di puncak klasemen dengan koleksi 41 poin dari 17 pertandingan, unggul empat angka di depan Liverpool yang baru akan bermain melawan Newcastle United pada Jumat (17/12) dini hari WIB lusa.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *